Warga Tangsel Makin Mudah Bikin Paspor, Layanan Imigrasi Tersedia di kantor Kemenag

Kategori : Berita, Ditulis pada : 04 April 2023, 21:24:26

Assalamualaikum Sahabat Arfa,

Saat ini, pemerintah kota Tangerang khususnya Tangsel makin mempermudah layanan paspor bagi sahabat yang ingin berangkat haji. Salah satunya adalah pelayanan paspor dengan Eazy Passport Kantor Imigrasi Kelas 1 Non TPI Tangerang.

"Layanan paspor ini adalah kolektif secara walk-in yang dilaksanakan di luar kantor imigrasi untuk perkantoran pemerintah/swasta, Institusi pendidikan, komunitas atau organisasi dan perumahan," tutur Kepala Seksi Pelayanan dan Verifikasi Dokumen Perjalanan, Ahmad Ghazali, yang mewakili Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang.

Passpor merupakan tanda pengenal penting yang akan sangat membantu para Jemaah terutama jika berada di luar wilayah hukum Indonesia.

"Kami juga meminta, agar persyaratan saat akan membuat paspor juga dilengkapi oleh pemohon. Kalaupun ingin pengajuan Eazy Passport perwakilan bisa datang langsung atau bersurat melalui pos maupun e-mail ke kantor imigrasi kelas I Tangerang, dan untuk jadwal kegiatannya dilaksanakan sesuai dengan urutan antrian pengajuan," tuturnya.

Respon Kementerian Agama kota Tangsel merasa sangat terbantu dengan hadirnya pelayanan tersebut karena mempermudah proses pendaftaran haji terutama tahun 2023 ini.

Jika sahabat berdomisili di seputaran Bintaro atau Tangsel, dapat menikmati layanan pembuatan passport untuk berangkat haji dengan nyaman dan aman. Layanan ini juga diperuntukan bagi Jemaah yang baru ingin mendapatkan passpor dan penggantian karena masa berlakunya telah habis.

Bagi sahabat yang kehilangan passpor atau rusak, tetap harus mendatangi kantor imigrasi. Jika sahabat ingin mendapatkan layanan Eazy Passport, sahabat bisa datang langsung atau bersurat mau pun melalui surel ke kantor imigrasi kelas I Tangerang. Cukup mudah ya sahabat?

Tentu saja pelayanan ini dilaksanakan sesuai dengan antrian agar administrasi dapat berjalan dengan tertib dan rapi. Tidak lupa Arfa mengingatkan untuk sahabat yang berdomisili di seputaran Tangerang Selatan dan Bintaro untuk mendapatkan paket haji murah Arfa.

Sahabat tidak perlu khawatir dengan layanan penyelenggaraan haji dan umroh milik Arfa karena kami sudah mengantongi izin kemenag yang artinya kami juga diawasi oleh Kementerian Agama. Kami siap menjaga amanah sahabat agar bisa tiba di tanah suci dengan nyaman dan pulang kembali ke tanah air tanpa kekurangan apa pun.

 

Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id